Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2019

Galeri Foto: Seminar Knowing Yourself Understanding Others with MBTI - Wanita Bethel Indonesia

Setiap orang adalah unik dan berbeda. Yang menjadi masalah adalah perbedaan seringkali dilihat sebagai masalah. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa setiap orang suka dengan kesamaan. Namun tahukah Anda bahwa justru dalam perbedaanlah terdapat kekuatan? Senang mendapat kesempatan berbagi dengan komunitas Wanita Bethel Indonesia Korwil 4 dalam seminar "Knowing Yourself Understanding Others with MBTI". Seminar ini diharapkan bisa membuka paradigma peserta bahwa setiap orang dilahirkan berbeda dan memiliki kecenderungan masing-masing. Melalui MBTI (Myers Briggs Type Indicator), peserta akan dapat mengetahui kepribadian diri sendiri dan orang lain. Pada akhirnya komunikasi yang baik akan terjalin, potensi konflik bisa diminimalisasi, serta keharmonisan dalam keluarga bisa tercipta. #PerbedaanAdalahKekuatan - Perbedaan Adalah Kekuatan #KnowingYourselfUnderstandingOthers - Knowing Yourself Understanding Others #MBTI #MitraPembelajar #HendriBun #TrainingSDM ...

Hitunglah Berkatmu dan Bersyukurlah!

Bersyukurlah untuk apapun yang telah Anda miliki, maka Anda akan memiliki lebih dari apa yang Anda miliki saat ini. Jika Anda berkonsentrasi pada apa yang tidak dapat Anda miliki, maka Anda tidak akan pernah merasa cukup. -- Oprah Winfrey -- Salah satu tips praktis untuk mencegah stress yang saya anjurkan dalam training "Stress Management Skill" yang saya pandu adalah membuat daftar syukur. Menghitung dan bersyukur dengan anugerah yang kita terima adalah latihan yang bagus sekali. Buatlah daftar hal-hal yang telah diberikan Tuhan kepada kita, yakni hal-hal yang membuat hidup kita menjadi indah. Cobalah buat daftar hal yang kita syukuri. Daftar tersebut bisa berisi orang-orang yang kita kasihi, kebutuhan yang tersedia, dan kesempatan yang kita dapatkan. Daftar tersebut juga bisa berisi segala hal yang ada di dunia seperti matahari, bintang-bintang, gunung dsb. Juga bisa berisi hal-hal yang kita sukai seperti kopi atau es krim. Perhatikanlah setiap detail kehidupan kit...

Galeri Foto: Responding Change @ Work - Pentawira Cipta Indonesia

Saat ini kita sudah memasuki era Industri 4.0. Artinya perubahan yang sangat cepat sedang dan sudah terjadi dalam berbagai aspek kehidupan kita. Dunia mengalami transformasi dari dunia/era informasi menjadi dunia/era digital, sebuah era yang membuat banyak orang menjadi ‘gamang’ karena kompleksitas dan ambiguitas yang tinggi. Era ini mengharuskan kita untuk memberikan respon cepat supaya tidak tertinggal dan tergilas. Perubahan seharusnya tidak dilihat sebagai sebuah malapetaka karena manusia mempunyai kemampuan dalam beradaptasi dan memberikan kontribusi nyata pada perubahan. Organisasi yang berhasil merancang, mengimplementasikan, menghidupi dan responsif terhadap perubahan, dapat dijamin akan terus bertumbuh. Selamat pagi Pak Hendri. Terima kasih sudah bersedia hadir dan sharing ilmu bapak di Raker Pentawira kemarin,teman-teman Pentawira highly appreciated dan mengharapkan ada kelanjutan,sekali lagi terima kasih,sukses selalu 🙏👍  -Founder Pentawira Pelatihan R...

Galeri: Advanced Leadership Training - Honda Surabaya Center

Organisasi yang matang dan kuat adalah organisasi yang memiliki pemimpin level menengah (supervisor dan manager) yang kuat. Selain memahami peran mereka dengan baik (managing self, task, team), ada beberapa peran yang secara spesifik perlu mereka kuasai. Kemampuan memecahkan masalah (problem solver) adalah hal pertama. Mereka perlu dilatih untuk memiliki mindset yang benar sebagai seorang problem solver. Dengan kata lain kemampuan mereka untuk mencari penyebab masalah yang sebenarnya (root cause) juga harus terus diasah. Tujuannya mereka bisa menjadi aset perusahaan yang segar dengan ide-ide dan kreativitas dalam memecahkan masalah. Peran kedua yang perlu terus dikembangkan adalah kemampuan mereka untuk menjadi coach yang mengenal sungguh-sungguh, mengajari, dan membimbing bawahan mereka. Kemampuan ini penting karena seorang pemimpin yang berhasil bukan pemimpin yang memiliki banyak pengikut, melainkan pemimpin yang menciptakan pemimpin lainnya. Seiring dengan be...

Galeri Foto: Stress Management Skill - Sucofindo

Semoga SUCOFINDO bisa bekerjasama lagi untuk memotivasi karyawan yang masih muda-muda. Bisa membantu solusi di pekerjaan dan kehidupan sehari-hari. Bagi saya semoga bisa diterapkan di kehidupan sehari-hari. Membuat SUCOFINDO mempunyai karyawan yang tangguh dan kuat menghadapi masalah dalam pekerjaan. Berbagai macam situasi yang dihadapi individu, baik itu situasi kerja, sosial maupun pribadi yang tidak semuanya dapat diatasi secara optimal, merupakan kondisi yang menyebabkan seseorang stres. Kondisi ini jelas akan berdampak terhadap ketenangan hidup seseorang, dan akhirnya dapat mengganggu kesehatan yang bersangkutan. Kemampuan mengelola stres adalah sebuah keterampilan yang dapat dipelajari oleh siapa pun. Semakin sering kita berlatih dan menguasai teknik-teknik peredam stres, maka semakin unggul kita bersama daya tahan diri. Manajemen stres adalah tentang meningkatkan produktivitas. Dengan tingkat stres yang tepat kita dapat mencapai potensi terbaik kita, berkes...